• Dilihat : 1532
  • 28 April 2020

UTY Kirim Mahasiswa Magang di KBRI Bangkok

Universitas Teknologi Yogyakarta mengirimkan lima mahasiswa untuk melakukan kegiatan magang selama satu bulan, pada periode 31 Juli hingga 29 Agustus 2019, di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) untuk Kerajaan Thailand di Bangkok. Kelima mahasiswa yang terdiri atas Age Sulistyoningsih, Andi Diaz Astiza Nasrum, Mega Christy Andini Lelemboto, Maya Pratiwi, dan Robby Jana Prasetya Tjoa, merupakan mahasiswa Prodi Hubungan Internasional.

 

Dalam kesempatan praktikum magang di KBRI Bangkok, setiap mahasiswa mendapatkan posisi yang berbeda-beda. Pada dua minggu pertama Age bertempatkan di Fungsi Penerangan, Sosial dan Budaya, Diaz di Bagian Imigrasi, Maya di Fungsi Ekonomi, Mega di Atase Pendidikan dan Kebudayaan, serta Robby di Atase Perdagangan. Sedangkan pada dua minggu kedua para mahasiswa akan dirotasi ke bagian/fungsi/atase yang berbeda. Adapun tugas dari masing-masing bagian/fungsi/atase berbeda-beda.

 

Pada Fungsi Penerangan, Sosial dan Budaya memiliki tugas harian untuk melakukan kliping berita mengenai Indonesia dari koran daring maupun luring di Thailand guna mendapatkan informasi atas keadaan sosial, politik, pendidikan, dan budaya dalam negeri Thailand. Hal ini bertujuan agar KBRI Thailand dapat memberikan informasi kepada kalangan Indonesia. Pada Atase Pendidikan dan Kebudayaan bertugas menyambut tamu yang datang untuk KBRI Bangkok, seperti tamu kunjungan universitas, serta melakukan kliping berita mengenai pendidikan, baik pendidikan Indonesia maupun Thailand. Tujuannya adalah untuk menyediakan informasi, bahan laporan, dan kritik bagi pendidikan di Indonesia.

 

Mahasiswa yang bertempatkan di Atase Perdagangan adalah melaporkan dan mendata produk-produk Indonesia di Thailand, maupun produk tertentu untuk tujuan khusus. Pada Bagian Imigrasi, mahasiswa akan bertemu dan melayani langsung pemohon visa Indonesia, mengurus dokumen SPLP  (Surat Perjalanan Laksana Paspor) bagi para Warga Negara Indonesia yang kehilangan paspor mereka selama di Bangkok, menyeleksi dokumen permohonan visa, mendaftarkan Warga Negar Indonesia (WNI) yang ingin menikah di Thailand ke konselor perwakilan yang ada di KBRI Bangkok. Sedangkan pada Fungsi Ekonomi, mahasiswa bertugas untuk membuat dan mengirimkan nota diplomatik guna memperlancar komunikasi dan hubungan antara Indonesia dan Thailand, serta melaporkan perkembangan kerja sama antara Indonesia dengan Thailand.

 

Selain mengikuti serangkaian tugas, para mahasiswa juga ikut berpartisipasi dalam kepanitiaan serangkaian acara 17 Agustus di KBRI Bangkok. Mahasiswa merasakan dan menyaksikan langsung upacara pengibaran bendera merah putih yang dipimpin langsung oleh Duta Besar Indonesia untuk Kerajaan Thailand Bapak Ahmad Rusdi selaku inspektur upacara, acara bazaar dan syukuran atas Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-74, serta acara resepsi diplomatik sebagai tanda syukuran pada tingkat diplomat yang dihadiri oleh pejabat dan perwakilan yang berasal dari instansi pemerintahan, militer, organisasi masyarakat, dan perusahaan.